Saturday, November 7, 2015

SONG OF THE SEA: KISAH SEORANG SELKIE DAN NYANYIAN DARI LAUT





·         IDENTITAS :

§  Produksi                  : UNIVERSAL PICTURES
§  Sutradara                : TOM MOORE
§  Pengisi Suara          :
o   David Rawle sebagai BEN
o   Brendan Gleeson sebagai CONOR
o   Lisa Hannigan sebagai BRONACH
o   Lucy O’Connell sebagai SAOIRSE
o   Fionulla Flanagan sebagai GRANNY
o   Jon Kenny sebagai FERRY DAN
o   Kevin Swlerszcz sebagai YOUNG BEN
  • Aliran                      : Animasi
  • Durasi Film             : 80 menit


·         SINOPSIS :
Song of The Sea adalah sebuah film yang diangkat dari salah satu mitos di Skotlandia. Bercerita tentang seorang anak kecil bernama Ben (David Rawle) yang menyaksikan ibunya menghilang secara misterius di laut. Ibunya yang saat itu melahirkan seorang gadis kecil, membuat ayahnya, Conor (Brendan Gleeson) harus merelakannya. Sepeninggal ibunya, Ben begitu keras kepala terhadap adiknya, Saoirse (Lucy O'Connell).

 https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiFgOoQrGlI2IT5Sa3hpD7GOnfbkfcDuaah4aJv8WyClGHoS7pmTBzSpzCUDQF0SIus3QY9waV9JYcYiiyt_XcZiiAhQuvcf8qZ5-JxGJ30yfaf7GDWDiR7gO5YB4R5o_X4LkMz0iHj1474/s400/

Saoirse adalah gadis kecil yang belum mampu berbicara di usianya yang keenam tahun. Suatu malam Saoirse menemukan sebuah mantel putih yang jika ia pakai, secara ajaib membuatnya bisa menjadi seekor anjing laut putih kecil. Suatu malam Saoirse dibawa ke laut oleh sekelompok anjing laut yang tersenyum,  anjing laut itu mengenakan mantel mistis mengkilap milik ibunya. Ternyata, kemudian di ketahui bahwa Saoirse adalah seorang Selkie. Selkie adalah makhluk mitologi yang dapat hidup sebagai manusia saat berada di daratan dan menjadi anjing laut saat berada di dalam laut. Saoirse lalu ditemukan bermain-main di pantai sendirian. Sehingga ayahnya membuang mantel tersebut dan mengirim Ben dan Saoirse untuk tinggal bersama neneknya (Fionnula Flanagan).

 https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEi1bs0db-lJYOm65L75Q2x6VYTTu4HuwScOKGVideBr0buN_VUDqsM0bYVt63-hfDHDDKJizTx5-W-GhauZaIUxmWzw_x_OqQLlvFoLxNVDC95zAQ2dxWJp-JJ5m84tGHPkuMVYwECtthp0/s400/

Disana Ben dan Saoirse berencana kembali ke rumahnya di laut dengan menyelinap kabur dari rumah neneknya. Saoirse pun melalui perjalanan bersama dengan kakaknya Ben melewati berbagai hal untuk menyelamatkan dunia roh dan makhluk ajaib lainnya yang sudah lama menjadi batu dan Ben harus mengatasi ketakutan terbesarnya sehingga segala misteri dapat terpecahkan. Karena, jika Saoirse tetap tidak bisa berbicara sebuah hal buruk akan terjadi.

Satu-satunya syarat untuk melakukan hal itu adalah Saoirse harus bernyanyi sambil memakai mantel putih yang telah dibuang ayahnya ke laut. Ben yang sempat kehilangan adiknya, harus dikejar waktu untuk menyelamatkan segalanya sebelum semua terlambat.

·         KELEBIHAN & KEKURANGAN :
ü  KELEBIHAN
Ø  Gambar grafik yang sempurna
Ø  Jalan ceritanya ringan dan mudah untuk ditonton
Ø  Cerita dongeng yang pastinya akan sangat disukai anak – anak sampai orang dewasa

ü  KEKURANGAN
Ø  Film fantasi yang banyak menggunakan efek yang bisa dibilang tidak mungkin terjadi di kehidupan nyata
Ø  Durasi film terlalu cepat


Song of the Sea merupakan salah satu film animasi yang tidak akan pernah habis untuk menghibur para penikmat film sekaligus pesan moral yang disampaikan dalam film animasi juga terkadang sangat menginspirasi dibandingkan dengan film live-action. Salah satu film animasi yang menurut saya memiliki alur cerita yang luar biasa harus kita simak adalah film animasi yang berkolaborasi dengan berbagai negara ini diantaranya Ireland, Luxembourg, Belgium, France, dan Denmark.

Keseluruhan film Song of the Sea mencuri hati para penikmat film, terutama saya. Tom Moore menyajikan sebuah cerita yang apik dengan alur penceritaan yang pelan-pelan klimaks dan detail membuat kesan film inimemorable. Garisan gambar yang sangat halus ditambah skema warna yang signifikan menambah nilai plus. Ditambah suara dubbing yang benar-benar menghidupkan karakter. Jujur, untuk film independent seperti ini kualitas sangat bagus sekali. Tak salah Song of The Sea masuk dalam daftar nominasi Oscar.

Tak ketinggalan pula dengan original soundtracknya yang good to listen membuat tidak cukup sekali diputar namun berulang-ulang kali. Saya rasa Tom Moore berhasil membawa pesan kisah dongengnya kepada penonton.


·         MOVIE TRAILER :


No comments:

Post a Comment